BEKATUL (RICE BRAN) YANG MENYEHATKAN

RICEBRAN-CENTER MITRA SEHAT ANDA SEPANJANGA MASA, MENYEDIAKAN BEKATUL KESEHATAN UNTUK SEMUA ORANG

Rabu, 20 Agustus 2014

METABOLISME DAN BERAT BADAN IDEAL


OBESITAS
Metabolisme berasal dari kata Yunani “Metabole” berarti perubahan. Metabolisme adalah segala proses reaksi kimia yang terjadi didalam tubuh makhluk hidup, mulai makhluk hidup bersel satu hingga yang memiliki susunan tubuh kompleks seperti manusia. Dalam hal ini, makhluk hidup mendapat, mengubah dan memakai senyawa kimia dari sekitarnya untuk mempertahankan hidupnya.

Metabolisme meliputi proses penguraian (katabolisme) sintesis (anabolisme) dan senyawa atau komponen dalam sel hidup. Semua reaksi metabolisme dikatalis oleh enzim. Hal lain yang penting dalam metabollisme adalah perenannya dalam penawar racun atau detoksifikasi.

META BOLISME = KATA BOLISME + ANABOLISME


KATABOLISME
ANABOLISME





METABOLISME =
Katabolisme adalah reaksi pemecahan/pembongkaran senyawa kimia kompleks yang mengandung energi tinggi menjadi senyawa sederhana yang mengandung energi lebih rendah. Tujuan utama katabolisme adalah untuk membebaskan energi yang terkandung di dalam senyawa sumber. Bila pembongkaran suatu zat dalam lingkungan cukup oksigen (aerob) disebut proses respirad, bila dalam lingkungan tanpa oksigen (anaerob) disebut fermentasi.

Anabolisme adalah suatu peristiwa perubahan senyawa sederhana menjadi senyawa kompleks, nama lain dari anabolisme adalah peristiwa sintesis atau penyusunan. Anabolisme memerlukan energi, misalnya : energi cahaya untuk fotosintesis, energi kimia untuk kemosintesis.


Kandungan serat bisa ditemukan dalam rice bran atau bekatul maupun dalam beras hitam (beras wulung) yang kaya akan serat tentu sangat bermanfaat bagi proses metabolisne tubuh. Menurut Livestrong.com, Konsumsi makanan berserat secara rutin tentu menguntungkan dan berdampak baik pada pencernaan, serta memberikan kontribusi untuk penurunan berat badan yang ideal.

Tingkat metabolisme pada dasarnya adalah seberapa efisien tubuh kita mencerna makanan dan menggunakannya untuk energi. Tingkat metabolisme kita dipengaruhi oleh faktor makanan, sekresi hormon dan keseimbangan nutrisi, olahraga dan bahkan genetika juga memainkan peran dalam metabolisme.

Serat pangan termasuk pada rice bran atau bekatul diklasifikasikan sebagai zat yang larut (soluble) atau tidak larut (insoluble) dalam air. Serat tidak larut disebut selulosa, yang kadang-kadang disebut sebagai serat kasar (roughage). Selulosa tidak sepenuhnya dicerna, karena beberapa serat bisa difermentasi dalam usus besar manusia, namun sebagian besar melewati usus dan dibuang. Serat tidak larut juga berfungsi untuk meningkatkan motilitas usus dan merangsang gerakan usus secara teratur. 

Bekatul (Rice Bran) mengandung karbohidrat, protein, mineral, lemak, vitamin B kompleks (B1, B2, B3, B5, B6 dan B15) dan dietary fiber (serat pencernaan). Konsentrasi vitamin B15 per 100 gram bahan: rice bran. Perlahan tetapi pasti dan dengan kesabaran selama kurang lebih enam bulan dengan mengkonsumsi rice bran/bekatul 2 x 1 sendok makan plus olah raga terataur dan terukur setiap hari Insya Allah berat badan ideal dapat dicapai.

Tidak ada komentar: